Fakultas Industri Kreatif

Program Studi Fakultas Industri Kreatif di Telkom University, Pilih Sesuai Minat!

Presiden mengatakan masa depan Indonesia berada di tangan industri kreatif. Jadi wajar jika calon mahasiswa berburu info tentang program studi fakultas industri kreatif Telkom University. 

Presiden Jokowi sempat mengungkapkan bahwa industri kreatif akan menjadi penentu masa depan Indonesia. Para calon mahasiswa pun segera mencari info mengenai program studi fakultas industri kreatif apa saja yang ada. Agar mereka dapat membekali diri dengan pengetahuan yang mumpuni sebelum bekerja di dunia industri kreatif. 

6 Program Studi Fakultas Industri Kreatif Telkom University 

Bagi Anda yang ingin mencoba peruntungan di dunia industri kreatif, sebelumnya harus kuliah di jurusan yang relevan terdahulu. Berikut adalah program studi fakultas industri kreatif yang bisa Anda pilih. 

Desain Interior 

Jurusan ini tentu sudah tidak asing lagi di telinga, peminatnya pun cukup banyak. Program studi desain interior mempelajari mengenai rancangan tata letak sebuah ruangan, baik berupa kantor, hotel, rumah atau tempat lain. Oleh karena itu, para mahasiswa pun dibekali pengetahuan seni, psikologi, ekonomi, sosial, juga politik.  Sarjana desain interior juga bisa bekerja sebagai konsultan maupun sebagai desainer interior. 

Desain Komunikasi Visual 

Program studi desain komunikasi visual akan mempelajari seni dalam menyampaikan pesan dalam bentuk bahasa rupa atau desain. Sehingga penerima pesan dapat memahami dengan baik. Komunikasi yang disampaikan akan didesain sebaik mungkin menggunakan unsur estetika. 

Selama pembelajaran, para mahasiswa akan lebih banyak praktik dalam membuat karya desain dengan beberapa media. Mulai dari ilustrasi, poster, logo, desain web, video atau media lain. Sehingga begitu lulus nanti, peluang kerja di industri kreatif semakin terbuka lebar. 

Desain Produk 

Program desain produk kerap juga dikenal dengan industrial design. Mahasiswa akan diberi kesempatan untuk mempelajari rancangan produk demi memenuhi kebutuhan konsumen. Tidak hanya fokus pada segi estetika, tetapi juga memberikan nilai tambah pada produk. 

Para mahasiswa juga diharapkan untuk memiliki kemampuan menggambar dan berpikir secara kreatif. Semakin banyak ide orisinil yang dimiliki, maka peluang berkarir pun semakin cerah. Produk yang telah dirancang, dapat langsung dipasarkan. 

Selain 3 program studi fakultas industri kreatif di atas, masih ada jurusan lain. Di Telkom University sendiri ada 3 tambahan program studi lain, yaitu Kriya (Fashion and Textile Design), Seni Rupa (Visual Arts), dan Program S2 Desain

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site is registered on wpml.org as a development site. Switch to a production site key to remove this banner.