S1 Kriya Tekstil Telkom University

Jurusan Kriya Tekstil dan Fashion: 10 Karir Menarik

Fashion tak pernah sepi peminatnya, semakin hari mode baru terus bermunculan dari para desainer. Tak heran jurusan Kriya Tekstil dan Fashion banyak peminatnya.

Jurusan Kriya Tekstil dan Fashion merupakan salah satu program studi unggulan dari Fakultas Industri Kreatif Telkom University. Jurusan ini banyak sekali peminatnya karena dunia fashion memang tidak ada berhentinya dari masa ke masa. Adanya desainer yang kreatif dan inovatif akan terus diperlukan untuk menghasilkan mode fashion yang up to date.

Mengingat hal itu, peluang berkarir bagi lulusan program studi ini sangat banyak. Sarjana tekstil bisa berkarir dengan memenuhi kebutuhan tenaga ahli di industri fashion atau berkarir mandiri. Dengan mengembangkan jiwa entrepreneur dan kemampuan di bidang fashion, lulusan bisa menciptakan lapangan kerja untuk masyarakat.

Mengenal Jurusan Kriya Tekstil dan Fashion Telkom University

program studi ini mulanya berdiri pada tahun 2014 yang tergabung dengan STISI. Tujuannya adalah menghadirkan program studi unggul dalam keilmuan kriya tekstil dan fashion. Selain itu menjadi pusat perkembangan kompetensi creativepreneur berdasarkan ICT atau Information and Communication Technology.

Jurusan Kriya Tekstil dan Fashion membekali para mahasiswa agar mempunyai kecerdasan kreatif dalam teori juga praktiknya. Nantinya, lulusan akan menjadi seorang designer yang mumpuni kemampuan dan pengetahuannya. Maka, lulusan sudah mantap untuk berkarir sebagai tenaga ahli di industri atau di bisnis sendiri dalam bidang fashion.

10 Karir Menarik yang Ditempati Para Lulusan

Program studi ini sudah menghasilkan lulusan dengan berbagai prestasi yang patut diacungi jempol. lulusan tidak kesulitan dalam menempati karir di industri atau perusahaan dalam bidang fashion. Berikut beberapa karir yang sudah ditempati para lulusan.

  • Fashion Designer: Busana Anak, Busana Pria, Busana Remaja, Maternitywear, Busana Wanita, Busana Muslim, Evening and Partywear, Customwear, dan Traditional Cloth Wear.
  • Fashion Stylist, illustrator ,Consultant.
  • Fashion Coordinator, Editor, dan Journalist
  • Fashion Merchandiser, Buyer, dan Marketer.
  • Fashion Photographer
  • Designer Aksesoris seperti: Footwear, Tas, dan Topi.
  • Costume or Textile Designer, Pembuat Pola.
  • Brand Manager, Visual Display Artist.
  • Boutique or Retail Store Manager.
  • Factory Outlet or Distro Manajer sebagai Owner.
  • Industri Garmen
  • Costume Designer dan Making
  • Clothing Manufacturer
  • High Street Clothes Retailing
  • Magazine Publishing
  • Design Educator
  • Hair Care and Cosmetics or Accessories or Perfume.
  • Modeling Industry.
  • Color and Style Consultant.

Selain yang sudah disebutkan diatas tentunya masih banyak lagi peluang berkarir bagi lulusan jurusan Kriya Tekstil dan Fashion Telkom University.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *